Ikan-Ikan Yang Aman Dicampur Dengan Udang Hias (Neocaridina sp.)

Udang mini hias dari genus Neocaridina biasa digunakan sebagai hewan pembersih aquascape karena udang-udang kecil ini suka makan lumut atau alga. Saya termasuk orang yang suka memelihara udang kecil ini sebagai tukang bersih-bersih, saya sudah memelihara udang kecil ini selama 7 tahun.

Udang kecil ini saya pelihara dalam akuarium ukuran 50 x 30 x 30 yang saya tanami anubias, java fern, montecarlo, dan cryptocorine. Aquascape ini tidak saya beri pompa, aerator maupun injeksi arbondiosida. Bisa dibilang ini adalah aquascape low budjet yang saya desain minimalis.

udang mini
Udang hias Neocaridina

Selain udang saya juga memelihara keong tanduk dan ikan-ikan kecil yang jinak. Saya sering mengganti jenis ikan ketika mau ganti suasana. Ketika saya sudah bosan dengan ikan yang ada, akan saya ganti dengan ikan-ikan lain. Selama 7 tahun saya sudah mengganti berbagai macam jenis ikan di aquascape itu, banyak dari ikan itu yang sampai berembangbiak dalam akuarium.

Dari pengalaman saya itu, saya jadi sedikit banyak tahu jenis-jenis ikan yang aman dipelihara bersama udang kecil. Syarat utama ikan yang aman dipelihara dengan udang adalah ukurannya harus kecil agar tidak memakan udang.

Berikut ini adalah jenis-jenis ikan yang aman dipelihara bersama dengan udang.

Ikan Guppy

Guppy adalah ikan favorit saya untuk aquascape. Selain indah dengan warna tubuh yang beraneka ragam, guppy juga mau memakan alga sehingga membuat auarium semakin bersih. Guppy sangat aman dipelihara dengan udang hias dalam akuarium. Mulut guppy ukurannya kecil dan tidak bisa memakan udang kecuali anakan udang yang baru menetas.

Kalau saya sendiri lebih suka guppy jantan karena lebih aman dengan anak udang dibandingkan guppy betina. Udang sangat mudah berkembangbiak jadi di akuarium saya anak udang sudah bukan pemandangan yang langka. Guppy memang bisa memakan anak udang tapi guppy betina lebih rakus dibandingkan jantan. Betina biasanya berukuran lebih besar dan makannya lebih banyak juga.

Walaupun guppy memakan anak udang, namun tetap masih akan ada yang tersisa dan hidup sampai besar asalkan tanaman air cukup banyak untuk sembunyi udang-udang yang baru menetas itu.

Ikan Zebra Danio

Zebra danio adalah jenis ikan kecil lain yang sangat aman dengan udang. Ikan ini memiliki berbagai varian warna mulai dari pink, hijau, kuning, biru, hingga hitam. Kita bisa memilih varian ikan zebra sesuai dengan keinginan kita.

Ikan zebra lebih bagus ketika dipelihara berkelompok lebih dari 6 ekor. Kalau dipelihara kurang dari 6 ekor kadang akan muncul sifat dominan dan saling menyerang. Tapi kalau dipelihara dalam jumlah banyak akan aman dan umumnya tidak saling serang.

Udang dewasa sangat aman dipelihara bersama dengan ikan zebra. Anakan udang bisa dimakan, tapi masih akan ada yang tersisa sampai besar. 

Ikan Neon Tetra dan Cardinal Tetra

Neon tetra dan cardinal tetra adalah dua ikan kecil yang warna tubuhnya mirip. Hanya saja cardinal tetra memiliki warna merah yang lebih panjang dan banyak dibandingkan neon tetra. Jadi kadang harganya lebih mahal cardinal tetra dibandingkan neon tetra. Kalau saya sendiri juga lebih suka cardinal tetra karena memang lebih indah dipandang.

Dua jenis ikan itu juga lebih bagus kalau dipelihara dalam kelompok. Mereka lebih suka dipelihara ramai-ramai lebih dari 6 ekor.

Ikan Red Nose Tetra

Red nose tetra adalah ikan kecil yang memiliki moncong berwarna merah. Ikan ini dianggap sebagai ikan schooling (berkelompok) paling bagus. Ketika dipelihara dalam kelompok besar mereka sangat kompak kesana kemari bersama-sama, kadang terlihat berputar-putar di satu obyek bersama hingga terlihat seperti tornado.

Red nose tetra yang dipelihara sediri atau 1 ekor saja, akan mencari ikan lain yang ukurannya sama dan mulai mengikutinya. Ini terjadi karena sifat alami dari ikan red nose yang lebih menyukai aktivitas kelompok.

Ikan Otocinclus

Otocinclus adalah pemakan alga andalan yang sangat aman dengan udang. Cuma sayangnya harga ikan ini agak mahal dan jarang ada toko akuarium yang menjual.

Kalau teman-teman mau ikan pemakan alga yang cukup rakus, berukuran kecil, dan sangat aman dengan udang maka otocinclus adalah pilihan utama. Ikan ini termasuk jenis catfish atau lele-lelean hanya saja ukurannya sangat kecil.

Ikan Platy

Platy jenisnya sangat banyak dan ukurannya juga macam-macam, ada yang kecil sampai agak besar. Ikan platy yang jenisnya kecil bisa dipelihara bersama dengan udang mini tapi kalau jenisnya besar tidak saya rekomendasikan. Ikan ini juga rajin memakan alga dalam akuarium.

Ikan Irian therina

Irian therina adalah jenis ikan hias bersirip runcing panjang dari Papua. Ikan ini sangat cantik sekali, sayangnya yang menjual ikan ini masih sedikit.

Selain ikan-ikan itu, masih banyak ikan lain yang bisa dipelihara bersama udang kecil seperti:

  • Berbagai macam Rasbora
  • Pigmy corydoras
  • Pseudomugil
  • Paedocypris progenetica (Ikan paling kecil di dunia)

Dan masih banyak yang lainnya, yang penting ukuran ikan itu kecil.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Ikan-Ikan Yang Aman Dicampur Dengan Udang Hias (Neocaridina sp.)"

Post a Comment